ASOSIASI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS (AFEBI)
Latar Belakang
Dalam rangka optimalisasi dan meningkatkan wawasan, kompetensi dan kapabilitas kerja Fakultas Ekonomi dan Bisnis PTN se-Indonesia, terutama untuk menambah dan meningkatkan wawasan penerapan online learning system, Dewan Pengurus Nasional Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Indonesia (DPN AFEBI) melakukan University Visit ke Universitas Terbuka (UT) tanggal 12 Februari 2019. Kunjungan ini dimaksudkan untuk lebih mengenal sistem Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh/PTTJJ dan Online learning yang selama ini diterapkan UT.
Jumlah anggota AFEBI yang hadir sebanyak 155 orang yang berasal dari 73 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Perguruan Tinggi Negeri seluruh Indonesia.
TUJUAN KEGIATAN
Kegiatan ini bertujuan untuk:
- Mengenalkan penerapan sistem online learningkepada para Dekan, Wakil Dekan, dan Ketua Jurusan/Prodi Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
- Menumbuhkan dan meningkatkan motivasi untuk meningkatkan pendidikan yangcompatible dengan Revolusi Industri 4.0
- Mengetahui secara rinci proses online learning di Universitas Terbuka
MANFAAT KEGIATAN
Manfaat kegiatan adalah:
- Para Anggota AFEBI mendapat sharing pengalaman dari Universitas Terbuka dalam rangka meningkatkan kemampuan belajar mahasiswa menghadapi perkembangan teknologi informasi global
- Dapat mengenal lebih jauh tentang sistem PTJJ yang diterapkan UT.
- Mendapatkan pengetahuan prinsip dan praksis pembelajaran jarak jauh, khususnya yang diterapkan Universitas Terbuka.
- Memberikan wawasan baru yang akan membantu pengembangan sistem pembelajaran di Universitas masing-masing umumnya, dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis khususnya.